PKS Langsa gelar mukhayyam Alquran

Bookmark and Share

DEWAN Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kota Langsa bersama masyarakat setempat menggelar kegiatan mukhayyam Alquran di Masjid Agung Darul Falah Langsa, Rabu, 10 Juli 2013. Kegiatan tersebut diikuti puluhan kader dan simpatisan PKS serta masyarakat sekitar. Turut hadir Tgk. H. Makhyaruddin Yusuf, anggota DPR Aceh dari Fraksi PKS. Selesai membaca Alquran masing-masing dua juz, dilanjutkan pemaparan tafsir surat Al-Baqarah ayat 2-6 oleh Syaikh H. Mukhlis Rais Lc MPd. Penanggung jawab kegiatan, Zulfikri SSosI kepada ATJEHPOSTcom, Kamis, 11 Juli 2013, mengatakan kegiatan ini bagian dari Ansyithah Ramadan 1434 H. 'Kegiatan ini akan rutin dilaksanakan setiap pekan dengan lokasi atau masjid yang berbeda-beda dan bahasan yang berbeda pula,' katanya. Ketua DPD PKS Kota Langsa, Aidil Fan MH mengajak masyarakat mengisi bulan Ramadan dengan memperbanyak ibadah kepada Allah. 'Karena ini bukan bulan biasa,' ujar Aidil. Aidil meminta para kader PKS untuk mengkhatam Alquran minimal satu kali selama bulan Ramadan. 'Tentu banyak juga yang lebih dari satu kali, bahkan tahun lalu ada yang sampai empat kali,' katanya.[]


{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment

Powered by Blogger.